Blocking Iklan dengan Modifikasi File 'hosts'

Iklan di Smartphone (Adroid) kadang bikin kesel, palagi itu muncul di aplikasi yang kita sukai (biasanya aplikasi freeware). Ada beberapa cara untuk membloking munculnya iklan2 tersebut. Kebanyakan cara semua pakai aplikasi yang harus aktif terus, ada juga cara lain selain install aplikasi2 blocker yang harus jalan dibelakang layar.

Cara selain pakai aplikasi, adalah dengan 3 cara : (ketiganya punya prinsip yang sama)
A. Install MoaAB via TWRP/CWM, silahkan download filenya di http://forum.xda-developers.com/attachment.php?s=5d22eb975cf9e1c927260fe5f97f3de1&attachmentid=3332129&d=1432626656

B. Cara lain  dengan memodifikasi file /system/etc/hosts
Cara ini selengkapnya bisa dibaca di link : http://forum.xda-developers.com/showthread.php?t=1916098

Persiapan yang dilakukan :
1. Redmi 2 anda sudah dalam posisi "ROOT"
2. Sediakan aplikasi Explorer/File Browser, saya rekomendasikan menggunakan : TOTAL COMMANDER
3. Sediakan Aplikasi untuk editing file text . Total Commander sudah include untuk edit text, aplikasi lain spt WPS Office juga boleh.
4. Coba Install aplikasi yang sering muncul iklan (untuk test), contoh : App Backup & Restore, Game Warlings.

Cara I :
1. Copy file /system/etc/hosts ke direktori terserah untuk dimodifikasi.
2. Silahkan buka : http://moaab.tk/hosts.txt  
link lain : http://berryman13-nv.cloudapp.net/hosts.txt
3. Pilih satu link di point No.2, lalu 'Select All' semua isinya, trus copy.
4. Buka file 'host' yang tadi kita copy di Aplikasi Text Editor (aplikasi terserah, bisa pakai WPS Office, saya pakai bawaan Total Commander)
5. Setelah terbuka, Paste hasil copy-an kita ke file host ini, kemudian save.
6. Simpan file /system/etc/hosts ke tempat lain, karena file ini akan kita timpa dengan file yang sudah dimodifikasi....untuk backup saja (jaga2)
7. Copy/timpa/tumpuk file 'hosts' yang sudah dimodifikasi ke direktory /system/etc.
8. Buka properties file 'hosts' untuk melihat 'status permittion' , statusnya harus : -rw-r--r--
9. Save File.
10. Restart Smartphone.

Cara II :
1. Download file 'hosts' di : http://depositfiles.com/files/sa91ju8dy    atau di https://www.facebook.com/download/1440950069541389/hosts.txt (rename nama file dari 'hosts.txt' ke 'hosts')
2. Copy File tersebut di direktori  /system/etc
3. cek properties filenya , status permisinya harus : -rw-r--r--
4. Save dan Restart



Terakhir : Test aplikasi yang sering muncul iklan banner ... apakah masih keluar atau tidak.

C. Bisa juga install AdAway , pada prinsipnya sama dengan cara A dan B, hanya saja lebih mudah, krn dia develop file hosts dengan link ke url utk update alamat2 baru. Cek TKP : https://f-droid.org/repository/browse/?fdid=org.adaway


Semoga membantu dan berguna. Maaf bila ada yang kurang dan salah, mohon koreksinya.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment