Carameja - Cara flash Andromax R versi 5.1.1 yang belum terpasang TWRP, Cara eksekusinya memerlukan bantuan PC dan beberapa tools untuk menginstal TWRP pada MaxR. Metode ini dapat digunakan untuk memperbaiki Andromax R yang error atau bootloop. Berikut adalah langkah-langkah TF Update Andromax R Base 5.1.1 yang belum terpasang TWRP :
Persiapan:
1. Download TWRP untuk Andromax R
2. Download dan install Driver Qualcomm, tool QPST, dan tool Guru Partition
Prosedur eksekusi:
1. Dari HH mati, tekan tombol Vol up + Power, muncul logo, colok PC lalu tekan Vol down juga
2. Cek control panel -> Device manager -> pastikan MaxR terdetek port diagnostic interface
3. Switch dload menggunakan QPST eMMC Software Download
4. MaxR getar panjang terus mati
5. Cek device manager PC, MaxR terdeteksi sebagai port mode download 9006
6. Buka tool Partition Guru, akan muncul susunan partisi pada eMMC MaxR
7. Klik Tools -> Copy sectors
~ Source pilih kotak kanan (file img) browse arahkan ke TWRP AndromaxR
~ Target klik kotak kiri (Disk) arahkan ke partisi maxer klik pada recovery (28)
8. Klik copy, pada bar warna ijo ada notif selesai copy. Close tool Guru partition
9. Cabut MaxR, copot baterai kira-kira 15 detik pasang lagi
10. Tekan Vol down + Power keluar tulisan ijo tekan power lagi, MaxR sudah masuk TWRP
11. Di TWRP, anda punya 2 opsi:
~ Flash patch lalu TF Update atau
~ Restore backupan twrp stock rom 5.1.1 atau install custom rom base 5.1.1
12. Selesai.
Catatan:
Jika meid dan imei hilang, hanya bisa kembali lagi jika direstore backup modemst1 dan modemst2 MaxR punya Anda sendiri. Namun, meski tanpa meid dan imei, MaxR tetap berjalan dengan normal.
Credit to:
Agan Sugiarto.st
Buat yang sudah Install Driver dengan benar tapi masih tidak Terdeteksi
Silahkan Kunjungi ini
Buat yang Failed To Connect QPST server, Silahkan Lihat Video Dibawah ini
Jika tidak berhasil, Silahkan Gunakan Cara Kedua
ConversionConversion EmoticonEmoticon